Tour of Hainan
XINGLONG-Tidak banyak perubahan hasil dari etape pertama Tour of Hainan. Menempuh jarak sejauh 163,5 km dari Sanya Bay menuju Xinglong, Rabu (12/11/2008) mayoritas peserta membukukan watu sama. Sehingga hasil klasemen sementara tidak banyak mengubah keadaan.
Demikian juga dengan hasil yang dibukukan tim Polygon Sweet Nice (PSN) Surabaya. Tim yang disponsori perusahaan makanan dan sepeda itu masih berada di posisi sebelumnya. Yakni di peringkat 19 dari 20 peserta Tour of Hainan.
Meski belum mengubah keadaan, setidaknya tiga dari empat pembalapnya masuk dalam rombongan terdepan dengan catatan waktu yang sama dengan pemenang. Pembalap asal Rusia, Timofeev Artemiy masuk di peringkat ke-24, disusul Herwin Jaya (86), dan Hari Fitrianto (91). Ketiga pembalap itu memiliki catatan waktu yang sama, 4 jam 1 menit 29 detik. Hasil tersebut sama dengan yang dibukukan pemenang etape kedua, Boris Shpilevsky dari timnas Russia.
Direktur PSN Harijanto Tjondrokusumo mengungkapkan bila hasil ini sudah cukup bagus. Terutama pujian kepada pembalap masa depan Christopher Antonius yang baru belajar. "Saya salut, karena ini adalah balapan internasional pertamanya, bahkan langsung ikut grade 2,1. Padahal dia sendiri baru belajar belum genap dua tahun,” terangnya.
Bukan berarti dia hanya memuji penampilan pembalap mudanya. Dia juga memuji perjuangan pembalap asal Rusia. Pembalap berusia 22 tahun itu cukup gigih melakoni pertempuran. Bahkan dia mengalami masalah dengan ban. Setidaknya dia harus dua kali berganti ban belakang dan sekali ban depan. Namun dia berhasil merangsek masuk hingga peleton terdepan.
“Memang dia yang saya harapkan bisa bersaing di medan flat, karena Artem adalah sprinter. Tidak salah bila dia saya kedepankan untuk bersaing dengan para sprinter,” imbuhnya. Meski dia dikedepankan, perjuangan dua rekannya, Hari Fitrianto dan Herwin Jaya tidak bisa dikecilkan. Keduanya merupakan pembuka jalan, sekaligus creator keberhasilan pembalap asal Russia itu. Seperti saat menempuh 40 km pertama, Hari dan Herwin cukup berperan.
Keberhasilan Boris menjuarai etape pertama ini mengantarnya berhak meraih Yellow Jersey atau pemimpin lomba. Dia memiliki total waktu 4.05’59”. Sementara pemilik jaket kuning sebelumnya Dmitriy Gruzdev (Kazakhstan) melorot ke peringkat kedua dengan selisih waktu 15”.
Kejadian cukup menegangkan terjadi 3 kilometer menjelang finish. Cukup banyak kecelakaan yang terjadi. Hal ini disebabkan jalan yang cukup lebar dan memungkinkan pembalap saling intai ketika adu sprint untuk saling mengalahkan. Selain itu, cara pembalap mencari ruang untuk memacu sepedanya juga menjadi penyebab banyaknya kecelakaan beruntu. (*)
Hasil Etape pertama
1. Boris Shpilevsky, Rusia 4.01’29”
2. ( peringkat ke-24) Timofeev Artemiy, PSN + 0
3. (86) Herwin Jaya, PSN + 0
4. (91) Hari Fitrianto, PSN +0
5. Christopher Antonius, PSN 4.07’22”
Klasemen Individu (GC)
1. Boris Shpilevsky, Rusia 4.04’59”
2. Dmitry Gruzdev, Kazakhstan 4.05’14”
3. (81) Herwin Jaya, PSN 4.05’37”
4. (82) Timofeev Artemiy, PSN 4.05’37”
5. (83) Hari Fitrianto, PSN 4.05’38”
6. (123) Christopher Antonius, PSN 4.12’08”
Klasemen Point
1. Boris Shpilevsky, Rusia 24
2. Andreas Schllinger, TSP 12
3. Stefan Loffler, Giant 10
Minggu, 23 November 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar